Liburan merupakan salah satu cara untuk melepas penat setelah berhari-hari berhadapan dengan kerjaan, saya yang biasa bekerja dengan deadline benar-benar butuh sebuah liburan dan seperti biasa setiap seminggu sekali saya luangkan waktu untuk liburan akhir pekan ke kota tetangga yaitu Surabaya.
Saya bekerja dan menetap di Gresik, sebuah kota kecil yang berbatasan langsung dengan Surabaya. Masih sangat jarang tempat asri yang ada di kota ini selain pulau Bawean, saya ingin mengunjungi pulau Bawean namun jarak yang mungkin tak bersahabat. Bayangkan saja jika saya tidak bisa pulang karena tidak ada kapal penyebrangan akibat ombak yang tinggi, hanya ada satu pilihan yang bisa saya ambil yakni bolos kerja.
Siapa coba yang bisa prediksi bahwa ombak tidak akan datang hari itu? Mungkin tidak ada masalah jika memang berlibur untuk jangka panjang misalkan 3-7 hari dan jika hanya liburan akhir pekan saya lebih memilih Surabaya. Kota besar yang memiliki hiburan terlengkap di Jawa Timur selain gunung, karena tidak mungkin di Surabaya ada gunung.
Selain karena dekat dengan tempat tinggal saya, bagi saya Surabaya adalah rumah kedua dimana saya dapat menghabiskan waktu libur akhir pekan dengan mengunjungi Royal Plaza, Tunjungan Plaza dan kuliner-kuliner khas di Surabaya seperti makan seafood di Genteng.
Tidak hanya mall ataupun tempat kuliner, saya juga terbisa mengunjungi cafe-cafe yang menurut saya menarik untuk dikunjungi seperti TBRK Tepi Barat Rumah Kopi Surabaya, entah sekedar untuk menghabiskan akhir pekan atau menikmati secangkir coffee, menurut saya hal itu dapat mengembalikan semangat dari penatnya pekerjaan yang belum terselesaikan.
Jangan heran jika saya sering mencari hotel di Surabaya, meski jarak Gresik-Surabaya hanya berkisar 2 jam. Namun hal itu sangat asyik untuk dilsayakan, setelah seharian ke mall, wisata kuliner dan malamnya saya dapat beristirahat dengan santai di Surabaya. Walau hanya sehari yang penting dapat menginap di Surabaya itu sudah membuat perasaan lega.
Biasanya saya mencari hotel di Surabaya melalui sebuah aplikasi OYO Hotels Indonesia, kenapa saya memilih OYO Hotels? Tidak lain karena harga hotel yang ditawarkan sangat murah namun bukan murahan, belum lagi voucher dan diskonnya yang besar membuat saya semakin sering memesan hotel di aplikasi OYO.

Jika saja saya mendapat voucher 70% dari OYO Hotels Indonesia, akhir pekan depan saya akan menginap di Collection O 11 Life Style Surabaya. Saya memilih hotel ini karena dekat dengan Plaza Surabaya dan kebetulan sangat lama sekali saya tidak berkunjung ke mall tersebut. Selain itu hotel ini juga dekat dengan toko bunga yang ada di Jl.Kayoon, beruntung sekali kalau dapat menginap di sini.

Belum memesan hotel saya sudah membayangkan pagi-pagi jalan ke Jl.Kayoon untuk membeli bunga, kemudian nyari makan di Plaza Surabaya. Lengkap sudah akhir pekan saya kalau seperti ini, tak jauh dari Plaza Surabaya juga ada Grand City Mall.
Kemudian malamnya saya bisa mencoba ke JOKOPI dan Kedai Mang Ucup yang ada di Ketabang Kali, karena waktu itu pernah melewati daerah sini dan sangat ramai sekali, tapi belum sempat mampir, semoga saja dapat segera mampir ke situ.