Kemarin sudah saya bahas sangat jelas mengenai cara membeli tiket, daftar harga dan juga waktu keberangkatan kapal legundi, bagi yang belum tahu silahkan kalian baca terlebih dahulu cara membeli tiket kapal legundi surabaya-lombok. Nah, saat ini saya akan membahas mengenai fasilitas kapal legundi ada apa aja sih di dalamnya?
Perlu Anda ketahui bahwa kapal legundi ini terdiri dari 4 lantai, untuk lantai 1 dan 2 hanya ada parkiran kendaraan seperti motor, mobil dan juga banyak truck-truck. Jika muatan kendaraan sudah penuh maka landasan kapal akan segera di tutup. Kalau kemarin sih kapal sudah dibuka pada jam setengah 3 sore kemudian baru berangkat pada pukul 17.00 WIB.
Lantai 3 ini merupakan tempat untuk para penumpang, sebenarnya yang saya lihat di dalam ruangan ini terdapat ruang ekonomi dan vip, akan tetapi untuk saat ini masih dicampur, jadi siapa saja bisa menempati atau keluar masuk ruang vip. Untuk ruang ekonomi ada 3 kursi berhadapan ditengahnya ada meja dan di dinding kapal ada beberapa colokan yang disediakan (terbatas), jadi siapa cepat dia dapat. 😀 Saran saya silahkan membawa kabel oloran untuk dapat digunakan orang banyak. Jika masih belum kebagian kalian bisa nitip ngecas di bagian cafetaria dan dikenakan biaya Rp.5000,-
Sedangkan ruang vip juga hampir sama ada 1 kursi panjang berhadapan dan ditengahnya ada 2 meja bundar. Diruangan vip ini waktu kemarin tidak boleh menggunakan colokan, karena habis ada konsleting pada listriknya jadi disarankan untuk menggunakan colokan pada ruangan ekonomi. Semua ruangan memiliki AC, WC dan ada TV LCD yang biasanya diputar film-film, tidak lupa juga ada cafetaria yang selalu menemani kalian jika lapar.
Sekarang kita ke lantai atasnya yaitu lantai 4 yang merupakan tempat santai, disini ada banyak kursi-kursi yang disediakan untuk menikmati udara laut selain itu juga ada cafetaria dan juga mushola bagi orang muslim bisa beribadah dengan tenang disini. Kamar mandi dan wc juga ada di sini.
Katanya kalau beruntung bisa melihat segerombolan lumba-lumba, tapi sayang waktu perjalanan kemarin musim hujan, jadi sedikit gerimis dan tidak sempat melihat sunrise padahal udah niat bangun pagi-pagi. Silahkan bawa jaket kalau ingin bersantai disini, karena anginnya yang lumayan kencang.
Harga makanan dan minuman di cafetaria ini tidak terlalu mahal, untuk segelas kopi harganya sekitar Rp.5000,- dan makanan ringan (snack) sekitar Rp.10.000,- s/d Rp.15.000,-. Ow ya, kemarin saya membeli tiket sekaligus kupon makan, jadi dapat makan malam pukul 19:00 WIB (Nasi, Ayam, Sayur dan Sambal) dan pagi hari pukul 09:00 WITA (Nasi, Tempe, Dadar Jagung, Sayur dan Sambal).
Untuk jaringan telepon pada saat dilaut kadang ada kadang juga engga, kadang 4G kadang juga 3G, waktu itu saya menggunakan indosat dan telkomsel. Untuk perdana 3 sangat minim sekali koneksinya.
Seperti itulah fasilitas kapal Legundi Surabaya-Lombok (Lembar), sampai di pelabuhan Lembar pada pukul 12:00 WITA dan lumayan lama untuk proses bersandar sekitar 1 jam. Cukup puas sudah berlayar 20 jam dan ini merupakan pengalaman pertama naik kapal, sempat pusing juga saat ada ombak yang lumayan kencang. Banyak saya dapatkan teman-teman baru di sini yang rata-rata juga baru pertama kali naik kapal ini. Untuk perjalanan selanjutnya saya bersama teman-teman mengunjungi pantai Gili Trawangan Lombok.